About Us

About Us
Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.

Contact Info

684 West College St. Sun City, United States America, 064781.

(+55) 654 - 545 - 1235

info@corpkit.com

Jasa Akuntansi dan Pembukuan: 5 Perbedaan Serta Manfaatnya

Tax Now – Jasa akuntansi dan pembukuan merupakan dua jenis aktivitas terkait keuangan yang memiliki hubungan erat satu sama lain. Saking eratnya hubungan keterkaitan tersebut, banyak pihak lantas beranggapan bahwa kedua jenis aktivitas ini adalah sama.

Meski memang hampir mirip, sebetulnya jasa akuntansi dan pembukuan merupakan dua macam aktivitas yang berbeda. Masing-masing memiliki fokus dan tujuan kerja yang spesifik serta berperan penting bagi kondisi keuangan setiap perusahaan.

Memahami Pengertian dan Perbedaan Akuntansi dengan Pembukuan

Memahami Pengertian dan Perbedaan Akuntansi dengan Pembukuan

Pengertian akuntansi adalah serangkaian proses mencatat, mengklasifikasi, mengolah serta menyajikan data transaksi keuangan yang terjadi dalam suatu perusahaan. Fungsi informasi ini adalah memberi gambaran tentang kondisi keuangan perusahaan kepada para stakeholder.  

Sementara itu, pembukuan merupakan sebuah proses pencatatan dan pengklasifikasian data transaksi perusahaan secara sistematis berdasarkan suatu standar tertentu. Transaksi ini antara lain meliputi penjualan, pembelian, penerimaan, dan pembayaran perusahaan.

Dari kedua definisi tersebut bisa dikatakan bahwa pembukuan merupakan salah satu bentuk aktivitas yang mendasari proses akuntansi. Lebih lanjut, beberapa poin yang membedakan antara jasa akuntansi dan pembukuan adalah sebagai berikut:  

AkuntansiPembukuan
Memiliki skala cakupan yang lebih besar ketimbang pembukuan.Merupakan salah satu bagian dari proses akuntansi.
Kegiatan lebih bersifat analitis karena meliputi proses analisa dan intrepretasi data transaksi perusahaan untuk para stakeholder.Kegiatan lebih bersifat faktual karena hanya terbatas pada  proses mencatat sejumlah data transaksi yang terjadi dalam perusahaan.
Merupakan tanggung jawab profesi akuntanMerupakan tanggung jawab pemegang buku atau akuntan yang sekaligus merangkap jabatan tersebut.
Outputnya berupa sejumlah laporan keuangan perusahaan.Outputnya berupa data-data untuk bahan menyusun laporan keuangan perusahaan.
Dapat menjadi dasar pertimbangan pihak manajerial dalam melakukan pengambilan keputusan perusahaanMerupakan bahan dasar pembuatan laporan keuangan yang perlu dianalisa terlebih dahulu sebelum bisa dimanfaatkan sebagai dasar pengambilan keputusan

Manfaat Keberadaan Jasa Akuntansi dan Pembukuan

Manfaat Keberadaan Jasa Akuntansi dan Pembukuan

Keberadaan sistem akuntansi dan pembukuan yang efektif, efisien, serta sesuai dengan standar aturan yang berlaku sangatlah penting bagi perusahaan. Beberapa manfaat dan keuntungan peran penting sistem akuntansi dan pembukuan tersebut bagi perusahaan antara lain:  

Membuat profesionalisme perusahan di bidang keuangan lebih meningkat

Berdasarkan logika serta intuisi sebagai pengusaha, Anda mungkin telah melakukan upaya pencatatan dan analisa data transaksi perusahaan secara sederhana. Jika sistem ini bisa Anda tingkatkan sesuai dengan standar ketentuan yang berlaku, profesionalisme perusahaan pun akan ikut meningkat pula.  

Mampu menyajikan data laporan keuangan yang lebih presisi dan akurat

Sistem akuntansi dan pembukuan yang standar akan dapat memungkinkan aktivitas keuangan tersebut berlangsung dengan lebih efektif dan efisien. Hal ini akan dapat meminimalisir resiko terjadinya kekeliruan dalam proses sehingga data yang diperoleh pun akan lebih akurat dan presisi.

Secara tidak langsung ikut meminimalkan resiko perusahaan mengalami kerugian   

Kekeliruan dalam pencatatan dan pemantauan aktivitas keuangan perusahaan hampir selalu akan mengakibatkan kerugian bagi perusahaan. Dengan adanya sistem akuntansi dan pembukuan yang presisi, Anda akan dapat meminimalkan resiko terjadi kerugian akibat kekeliruan tersebut.

Mendukung pengambilan keputusan dan strategi manajerial yang lebih tepat

Akurasi data keuangan tentunya amat krusial bagi para stakeholder khususnya pihak manajerial. Berbekal data keuangan yang akurat tersebut, mereka akan bisa memetakan kondisi keuangan perusahaan serta menyusun strategi serta langkah-langkah kebijakan yang lebih tepat pula.

Mendukung kesiapan perusahaan untuk bisa terus berkembang

Dengan kinerja keuangan yang presisi dan profesional, niscaya jalannya operasional perusahaan pun akan berlangsung dengan lebih stabil. Sistem perusahaan pun akan lebih siap serta tidak kewalahan jika perusahaan mengalami peningkatan jumlah transaksi dan terus semakin berkembang.

Mengingat pentingnya sistem akuntansi dan pembukuan ini bagi perusahaan, tentu ada baiknya bagi Anda untuk memperhatikan keberadaaannya. Hal ini tidak hanya berlaku untuk perusahaan berskala besar saja, tetapi juga UMKM yang nantinya bersiap untuk naik kelas.

Bahkan jika Anda kebetulan memiliki latar belakang pendidikan akuntansi, tidak ada salahnya untuk mempekerjakan tenaga akuntan profesional. Dengan begitu, Anda akan bisa lebih memfokuskan diri untuk membereskan urusan manajerial perusahaan.

Jika Anda kebetulan harus menghemat alokasi budget untuk tenaga kerja, Anda bisa mempekerjakan akuntan dengan sistem freelance alih-alih karyawan tetap. Sistem ini akan tetap memungkinkan Anda untuk bisa memperoleh berbagai bentuk jasa akuntan keperluan dengan tarif yang lebih ekonomis.

Contoh Jenis Layanan Jasa Akuntan dan Pembukuan Profesional

Contoh Jenis Layanan Jasa Akuntan Profesional

Jasa akuntansi pembukuan dan atestasi laporan keuangan adalah contoh layanan yang umumnya disediakan oleh biro akuntan publik. Atestasi adalah jasa pemberian pertimbangan profesional mengenai suatu kondisi oleh pihak yang kompeten dan independen.

Sebaliknya, ada pula jenis layanan yang tergolong jasa non-atestasti. Jenis layanan ini tidak menyangkut pemberian pertimbangan, saran, atau opini dari pihak yang berkompeten dan independen. Jasa akuntansi pembukuan merupakan salah satu bentuk jasa non-atestasi ini.

Contoh Bentuk Layanan Jasa Atestasi

Salah satu contoh layanan jasa atestasi yang umumnya disediakan oleh tenaga akuntan profesional adalah audit. Audit merupakan suatu tindakan pemeriksaan guna menilai kewajaran suatu entitas berdasar kriteria standar tertentu.

Audit yang dilakukan oleh seorang akuntan biasanya terutama menyangkut pemeriksaan terhadap laporan-laporan keuangan perusahaan. Jenis laporan keuangan tersebut antara lain meliputi cashflow atau arus kas, laporan rugi laba, serta neraca perusahaan.

Penyelenggaraan proses audit bisa dijadwalkan secara berkala maupun insidentil. Perusahaan biasanya akan mengadakan audit secara spontan apabila menemukan indikasi adanya tindak penyimpangan dan ingin melakukan investigasi lebih lanjut.

Selain audit, akuntan juga dapat melakukan review atau penilaian mengenai catatan keuangan dan pembukuan perusahaan dari tahun ke tahun (historis). Proses ini juga meliputi penyelenggaraan sejumlah perhitungan dan tes analisa berdasar rasio keuangan tertentu.

Jadwal penyelenggaraan review ini umumnya relatif memiliki rentang yang lebih panjang ketimbang audit. Laporan hasil penyelenggaraan review ini biasanya dapat digunakan sebagai bahan referensi untuk pengambilan keputusan yang bersifat strategis atau jangka panjang.

Contoh Bentuk Layanan Jasa Non-Atestasi

Seperti telah disebutkan sebelumnya, jasa non-atestasi tidak mengharuskan akuntan memberikan saran ataupun opini profesionalnya. Sifat jasa ini terutama adalah merangkum dan menyajikan data-data faktual perusahaan terkait soal transaksi serta keuangan.

Selain pembukuan, contoh layanan jasa non-atestasi akuntan lainnya adalah penyusunan laporan keuangan. Selain itu, akuntan juga dapat membantu Anda menyusun desain sistem administrasi keuangan perusahaan serta memenuhi tanggung jawab perpajakan.  

Penyelengaraan jasa akuntansi pembukuan dan atestasi laporan keuangan (seperti audit) akan bisa menciptakan dan menjaga optimalisasi kinerja keuangan dalam perusahaan. Hal ini tentunya berdampak siginifikan bagi kelangsungan dan perkembangan perusahaan.

Mengingat soal keuangan yang menjadi tanggung jawab penyedia jasa akuntansi dan pembukuan ini bersifat krusial, Anda perlu jeli dalam memilihnya. Pastikan Anda memilih jasa akuntan yang kredibel, profesional, dan dapat dipercaya.  

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*