About Us

About Us
Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.

Contact Info

684 West College St. Sun City, United States America, 064781.

(+55) 654 - 545 - 1235

[email protected]

Daftar Kantor Jasa Akuntansi di Indonesia, Apa Saja Manfaatnya?

Daftar Kantor Jasa Akuntansi di Indonesia

Tax Now – Ada banyak pelaku usaha yang mengalami kesulitan untuk membuat pembukuan sesuai dengan standar yang telah ditetapkan. Oleh karena itu mereka sebenarnya dapat memanfaatkan daftar kantor jasa akuntansi di Indonesia yang tersedia di laman Kementerian Keuangan.

Sebab ada ketentuan bahwa lembaga jasa akuntansi yang berkecimpung dalam dunia perpajakan dan menawarkan jasa akuntansi wajib untuk mendaftarkan diri. Karena harus menunaikan seluruh pembukaan tersebut sesuai dengan sistem yang berlaku di Indonesia dan telah ditetapkan oleh lembaga terkait.

Apa Itu Daftar Kantor Jasa Akuntansi di Indonesia?

Apa Itu Daftar Kantor Jasa Akuntansi di Indonesia?

Daftar kantor jasa akuntansi di Indonesia merupakan suatu daftar yang berisikan tentang nama lembaga yang menyediakan proses jasa akuntansi. Penawaran tersebut termasuk jasa untuk melakukan proses pembukuan, kompilasi berbagai laporan keuangan, manajemen, akuntansi manajemen, konsultan, sampai dengan perpajakan.

Di Indonesia, Kantor jasa akuntansi wajib memperoleh izin dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia. Selain itu ada ketentuan lain, sebelum menawarkan jasa pembukuannya ke masyarakat umum terutama dalam hal akuntansi dan pajak. Yaitu wajib menjadi anggota dari lembaga Ikatan Akuntan Indonesia atau IAI. 

Kendati demikian, kantor jasa akuntansi walaupun sudah terdaftar di kementerian keuangan Republik Indonesia tidak diperkenankan untuk memberikan jasa audit.  Hal tersebut sudah diatur tentang regulasi akuntan publik. Setiap lembaga yang terdaftar sebagai kantor jasa akuntansi tersebut wajib mematuhi aturan tersebut.

Syarat Mendirikan Kantor Jasa Akuntansi yang Masuk Daftar Kantor Jasa Akuntansi di Indonesia

Syarat Mendirikan Kantor Jasa Akuntansi yang Masuk Daftar Kantor Jasa Akuntansi di Indonesia

Seperti kantor pada umumnya yang memberikan pelayanan resmi lainnya, maka KJA juga harus memenuhi persyaratan. Terutama  jika ingin masuk menjadi bagian dalam daftar kantor jasa akuntansi di Indonesia. Semuanya sesuai dengan ketentuan yang  diakui oleh otoritas akuntansi terkait. Syarat-syaratnya adalah di bawah ini.

Komponen Legalitas

Kantor jasa akuntansi  telah mempunyai suatu ketentuan tersendiri. Seluruh peraturan tersebut  telah oleh Pemerintah dan Asosiasi Profesi Akuntan atau Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) tetapkan sebagai panduan operasionalnya. Seluruhnya merupakan panduan yang wajib untuk ditaati mereka yang telah terdaftar.

Peraturan tersebutlah yang membuat kepercayaan publik terhadap kantor jasa akuntansi meningkat. Hal ini tentu akan berimbas pada tingkat kepercayaan masyarakat pada perusahaan yang memakai jasa tersebut.

Komponen Standar dan Mutu

Kantor jasa dan akuntansi di Indonesia juga memiliki suatu prosedur yang berkaitan eratdengan kualitas layanan yang ditetapkan oleh Asosiasi Profesi Akuntan. Perangkat tersebut merupakan sebuah  alat kontrol untuk memastikan bahwa  kualitas mutu jasa akuntansi yang diberikan sesuai dengan ketentuan.

Dengan adanya perangkat kontrol tersebut maka laporan akuntansi serta pajak yang dibuat oleh daftar kantor jasa akuntansi di Indonesia akan sangat bermutu. Sehingga dapat dijadikan salah satu sumber informasi resmi yang menjadi dasar pengambilan keputusan bagi pemilik usaha maupun pihak ketiga.

Komponen Profesionalisme

Setiap KJA yang masuk dalam daftar lembaga jasa akuntansi yang ada di Indonesia wajib harus dipimpin oleh akuntan beregister negara. Tujuannya adalah memastikan bahwa kompetensi dan profesionalitas kerjanya terjaga. 

Dengan adanya akuntan beregister, maka  masyarakat dapat terjamin bahwa seluruh prosedur yang dilakukan pada saat melakukan pembukuan sesuai dengan yang ketentuan. Sehingga dapat menjamin menjamin akuntabilitas perusahaan yang menggunakan layanan jasanya. 

Komponen Integritas

Setiap lembaga yang masuk dalam daftar kantor jasa akuntansi di Indonesia wajib memegang teguh kode etik dan standar profesi nya. Semua itu telah ditetapkan oleh Asosiasi Profesi Akuntan yang menjadi salah satu standar minimal pelayanan kepada pengguna jasa.

Kode etik yang telah ditetapkan itu akan menjamin bahwa seluruh data dan informasi yang diproses oleh daftar kantor jasa akuntan di Indonesia terjamin keamanannya.  Baik setelah hasil pembukuan serta laporan perpajakan tersebut tidak akan bocor ke publik apalagi jka digunakan sebagai sumber informasi pihak ketiga.

Komponen Pengawasan dan Pembinaan

Seluruh lembaga yang masuk ke dalam daftar kantor jasa akuntansi di Indonesia di diawasi oleh Pusat Pembinaan Profesi Akuntan Departemen Keuangan RI. Bekerjasama dengan Asosiasi Profesi Akuntan yaitu IAI. Tujuannya adalah untuk memastikan kepatuhan serta profesionalisme setiap anggotanya.

Siapa Saja yang Dapat Memanfaatkan Jasa Akuntansi?

Siapa Saja yang Dapat Memanfaatkan Jasa Akuntansi?

Anda mungkin bertanya siapa saja yang dapat memanfaatkan lembaga yang masuk dalam daftar kantor jasa akuntansi di Indonesia. Apakah hanya perusahaan skala besar atau mereka yang telah memiliki arus kas dengan volume yang cukup tinggi.  atau siapa saja dapat meminta bantuan.

Ternyata Anda dapat memanfaatkan seluruh lembaga yang termasuk dalam daftar resmi kantor jasa akuntansi di Kementrian Keuangan RI.  Mulai dari berbagai skala usaha kecil menengah hingga besar.  Seluruhnya tanpa kecuali dapat meminta layanan jasa tersebut karena penting artinya untuk mengetahui kesehatan keuangan perusahaan.

Bagi Pengusaha UMKM

Salah satu dari lembaga yang masuk ke dalam daftar lembaga penyelenggara jasa akuntansi yang ada di Indonesia juga dapat membantu pengusaha UMKM. Caranya adalah dengan membuatkan laporan keuangan yang akuntabel dan sesuai dengan sistem pembukuan di Indonesia.

Sebab salah satu persyaratan yang dibutuhkan untuk pengajuan dana ke bank adalah laporan keuangan yang akuntabel.  Jika Anda belum memiliki kemampuan yang baik untuk membuat laporan keuangan tersebut maka dapat bekerjasama dengan kantor jasa akuntansi itu.

Setelahnya jika laporan keuangan Anda sudah akuntabel maka dapat mengajukan pinjaman modal untuk mengembangkan usaha.  Sehingga UMKM menjadi bankable dan memperoleh kesempatan permodalan yang besar.

Tentu saja pelaporannya disesuaikan dengan kebutuhan UMKM, namun tetap memenuhi standar pembukuan keuangan di Indonesia. Antara lain adalah dengan menyederhanakan perhitungan dan laporan keuangan. Sehingga Anda memiliki kendali terhadap proyeksi perputaran modal.

Layanan jasa akuntansi yang ditawarkan juga tidak jauh berbeda dengan pembukuan perusahaan besar lainnya.  Antara lain adalah neraca keuangan, laporan laba rugi, perubahan ekuitas, sampai dengan arus kas perusahaan. 

Bagi Perusahaan Atau Corporate Daftar Kantor Jasa Akuntansi di Indonesia

Kantor jasa akuntansi dapat membantu perusahaan untuk membantu mengontrol apakah proses  pembukuan yang dilakukan oleh unit terkait sesuai standar. Jika sudah akan menjadi lebih mudah untuk melakukan pelaporan pajak karena seluruh komponennya sudah termasuk dalam dokumen tersebut.

Jika belum maka perusahaan dapat meminta pada kantor jasa akuntansi untuk membantu memperbaiki serta meningkatkan kualitas dokumen keuangan tersebut.  Sebab bagi perusahaan besar dokumen pelaporan keuangan tidak hanya berupa catatan tapi merupakan sumber data yang  penting.

Neraca keuangan yang tepat tentu akan membantu unit terkait untuk membuat pelaporan pajak sesuai dengan komponen yang ditetapkan oleh Dirjen Pajak.  Sehingga akan memudahkan setiap orang yang membutuhkan untuk melihat besaran pajak serta kewajibannya di tahun tersebut.

Selain itu pula neraca keuangan yang tepat dapat membantu pemilik usaha untuk membuat keputusan terhadap permodalan. Juga sebagai salah satu data yang dapat digunakan oleh pihak ketiga untuk membantu mengembangkan usaha tersebut.

Mengingat betapa pentingnya neraca keuangan bagi setiap perusahaan, maka Anda dapat bekerjasama dengan salah satu lembaga yang masuk dalam daftar kantor jasa akuntansi di Indonesia. Tujuannya adalah untuk memastikan bahwa dokumen tersebut sudah dibuat sesuai dengan standar yang telah ditetapkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*